BANJARMASIN – Dalam upaya meningkatkan kapasitas Aparatur Sipil Negara (ASN) serta memperkuat tata kelola keuangan daerah, Pemerintah Kota Banjarmasin menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Keuangan Daerah dengan tema “Peran Aktif PPK-SKPD dan Kasubbag Keuangan dalam Realisasi Anggaran dan Pengawasan Kinerja Keuangan SKPD”. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Rattan Inn Banjarmasin, mulai tanggal 17 hingga 20 Desember 2025.
Ini merupakan hasil kolaborasi antara Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD) Kota Banjarmasin dengan Pusat Studi dan Peningkatan Kapasitas Indonesia (PUSAKA INDONESIA).
Bimtek ini bertujuan untuk memberikan pembinaan berkelanjutan dalam hal pengelolaan, pelaksanaan, hingga pengawasan keuangan di setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).
Turut hadir dalam kegiatan ini dari berbagai unit organisasi, termasuk Plt. Camat Banjarmasin Barat, Ibu St. Sarah, S.Ag, MA serta Kasubbag Perencanaan dan Keuangan Kecamatan Banjarmasin Barat, Ibu Hamdia Maulida, A.Md. Keikutsertaan unsur kecamatan ini menegaskan komitmen pemerintah dalam memastikan percepatan realisasi anggaran dan ketepatan administrasi keuangan menjangkau seluruh lini pelayanan masyarakat.
Melalui Bimtek ini, diharapkan seluruh pengelola keuangan di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin mampu melakukan langkah-langkah proaktif dalam mengawal siklus APBD, sehingga capaian kinerja keuangan daerah tetap akuntabel dan memberikan dampak positif bagi pembangunan Kota Banjarmasin.
#BanjarmasinMajuSejahtera
#BanjarmasinbaratBERSINAR
📣📣📣
Media Informasi, Konsultasi dan Pengaduan
Kecamatan Banjarmasin Barat
✉️ pengaduan.kecbanjarmasinbarat@gmail.com
📳 0852 4886 7270
IG kecamatan.banjarmasinbarat
FB kecamatan Banjarmasin barat